Blogroll

Cari Blog Ini

Renungan Diri Sendiri

2013/06/05
Ketika kamu mencintai seseorang
Maka simpanlah perasaan itu dalam hati
Mengapa?
Belum waktunya..

Ketika kamu menaruh hati pada seseorang
Maka simpanlah hati itu di tempat yang rapat dan aman
Mengapa?
Belum waktunya..

Jika kamu merasa sudah siap
Maka lanjutkanlah perasaan mu ke tempat yang aman
Maka lanjutkanlah segalanya ke tempat yang halal
Maka lanjutkanlah keinginanmu, dan luruskan niatmu

Seseorang yang dapat menjaga perasaannya kelak akan mendapatkan seseorang yang sebanding dengannya. Seseorang yang mampu menjaga syahwatnya dari syaitan, maka selamatlah perasaannya hingga sampai ke pelabuhan penuh berkah. apa yang kamu jaga saat ini tidak akan sia-sia kelak. apa yang kamu pertahankan saat ini akan sangat membanggakan dirimu kelak. bukan hanya dirimuu, bahkan orang yang memiliki mu dengan halal kelak.

Mengapa masih ragu dengan janji yang Allah beri? Mengapa masih ragu dengan segala kemahadahsyatan Allah yang jelas terpampang di depan mata. Masih ragu takut tidak bertemu dengan jodoh? Ayolah.. Manusia di ciptakan berpasang-pasangan. dimanapun si dia, kelak dia akan datang dari arah, waktu, tanggal yang tidak bisa di tentukan, yang tidak bisa di duga, yang tidak mampu di fikir logika. semua akan indah pada waktunya teman, yakinlah. maka dari itu, mari sekarnag memperbaiki diri masing-masing.. :)

Jangan pernah sedikitpun menyentuh perbuatan zina termasuk pacaran. pacaran islami itu TIDAK ADA! yang namanya pacaran, setiap hari selalu berumbar kata-kata mesrah yang pastinya sedikit-sedikit syetan akan mengarahkan pada zina hati. lalu berlanjut berlanjut berlanjut hingga ke zona paling berbahaya. dan ini benar adanya.

Yang masih sekolah, mari belajar dengan giat untuk lulus sekolah lalu bercita-citalah yang tinggi sesuai dengan bidang mu. yang kuliah, mari konsentrasikan seluruhnya ke penelitian mu agar cepat lulus, mendapat kerja lalu bertemu si pangeran/si permaisyuri. buat yang sudah kerja, segera laksanakan sunnah rasul jika dirasa sudah mampu, jika belum mampu mari terus berikhtiar sambil meluruskan niat! Semua akan indah pada waktunya, biar Allah yang mengatur semuanya.

cukuplah mencintai dalam diam, sesungguhnya diam itu emas jika kau benar-benar mengerti apa arti dari diam mu itu. cukuplah mencintai dalam diam, biar hanya Allah saja yang tahu karena hanya dia yang mampu membolak-balikkan hati setiap hambanya. cukuplah mencinai dalam diam, biar tidak ada salah satu pihak yang berdosa dan tersakiti. mari serahkan semua pada-Nya. biarlah Ia yang maha mengatur rencana-rencana baik utnuk hamba yang selalu bersyukur dan berusaha :)

0 komentar:

Posting Komentar